WELCOME TO MY BLOG

Selasa, 29 November 2011

Ponsel yang Tahan Banting

Sebagai saran komunikasi tentu ponsel sangat diperlukan oleh setiap orang. Termasuk orang-orang yang sering melakukan kegiatan atau olah raga ekstrim. Tapi orang-orang yang gemar berpetualang tentunya juga harus dilengkapi dengan alat komunikasi yang sesuai dengan kebutuhan para petualang tersebut. Mereka harus dibelaki dengan ponsel-ponsel yang tahap dengan kondisi apapun. Baik dalam air, perubahan suhu, dan tekanan lainnya. Tapi ponsel seperti itu masih jarang kita temui saat ini. Tidak banyak vendor telepon seluler yang memproduksi ponsel yang tahan banting.

Dan berikut adalah beberapa ponsel yang memiliki daya tahan di atas rata-rata ponsel biasa atau boleh dikatan tahan banting. Dan karena memang diciptakan untuk keperluan yang tidak biasa.

1. Sonim XP3 Quest
 Yang pertama adalah Sonim XP3 Quest. Posel ini memang dikenal sebagai ponsel yang tahan banting. Ataua mungkin rajanya ponsel tangguh. Terlihat dari desain body dari ponsel ini yang memang kokoh. Ponsel ini juga telah lulus uji militer. Ponsel ini tahan ketika dimasukkan kedalam air, tahan debu, dan tahan panas. Key-pad nya sendiri tahan sampai 500.000 kali tekanan.
Desainnya yang didominasi warna kuning yang maskulin dan solid, mencerminkan ketangguhan ponsel ini. Ada fasilitas kamera 2 megapiksel, bluetooth, GPS sampai MP3 untuk memberi hiburan saat berpetualang atau melakukan aktivitas di luar rumah.
Ponsel ini memang sangat cocok untuk kebutuhan petualangan.

2. Motorola Clutch i465

Ponsel besutan Motorolla ini selain tangguh juga memiliki desain yang atraktif dengan konsep QWERTY nya. Tidak ada fitur yang istimewa dalam ponsel ini. Ponsel ini memiliki fitur multimedia standat seperti bluetooth, push to talk, dan kamera VGA. Yang membuat ponsel ini istimewa karena telah lulus standar militer sebagai ponsel tangguh atau tahan banting.

3. Casio G'zOne Boulder 
 Seperti ponsel tangguh lainnya, ponsel ini juga telah memenuhi standar militer. Sehingga ponsel ini mampu bertahan dalam kondisi yang ekstrim sekalipun. Ponsel tangguh ini terlihat trendi dengan model flip ditambah layar eksternal.
Fiturnya bisa dikatan memuaskan. Ponsel ini didukung kamera digital 1,3 megapiksel, support EV-DO Rev. A sampai kompas elektronik. Fitur multimedianya, soal musik dan video, terhitung mumpuni.

4. Land Rover S1 
 Ini adalah ponsel yang dikeluarkan oleh Lang Rover. Ponsel ini telah diuji coba dengan keadaan eksterme, seperti dimasukkan dalam lumpur dan 'dimasak' dalam oven bahkan diinjal gajah. Namun ponsel ini dapat melalui uji coba tersebut dengan kondisi mulus. Desainnya sangar, mencerminkan kehidupan alam liar yang ganas. Soal fitur, ponsel ini cukup lengkap meski tak bisa dibilang kelas atas. Ada kamera 2 megapiksel untuk mengabadikan petualangan di alam liar, fitur navigasi A GPS, dan baterai tahan lama.

5. Smasung B2100 Extreme
 Dilihat dari penampilannya ponsel ini memang seperti ponsel kebanyakan. Ponsel B2100 Extreme keluaran Samsung ini penampilannya memang tidak segarang 4 ponsel sebelumnya. Ponsel ini memenuhi standar militer Amerika Serikat, MIL-STD-810F, sehingga tahan air, garam, kabut, kelembapan, kejut dan temperatur ekstrim. Ada fitur torch light sebagai pengganti senter saat bertualang di kegelapan. Soal fitur juga lumayan, dibekali kamera 1,3 megapiksel ataupun pemutar musik yang cukup nyaman didengar. Dan yang terpenting adalah ponsel ini memiliki batre yang cukup awet.
Kamu gemar berpetualang? Pilih yang mana?
 



0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Followers